ZONAJAKARTA.COM - Pertemuan Menteri Pertahanan (Menhan) Indonesia Prabowo Subianto dan Menhan AS Mark Esper membuahkan hasil menggembirakan.
Dilansir zonajakarta.com dari kemhan.go.id, Selasa (20/10/2020) diketahui Prabowo bertemu Esper di Washington DC pada 16 Oktober 2020 lalu.
Di sana kedua negara membahas situasi keamanan regional khususnya di Indo-Pasifik.
Di samping itu kedua Menhan mantan temtara tersebut sepakat meneken perjanjiak pertahanan bilateral dan akuisisi pertahanan.
Baca Juga: Siapa Sangka Kunjungan Menhan Prabowo ke AS Buat Penasaran Negara Kuat Dunia, Ini Sebabnya
"Menhan Esper menyampaikan pentingnya menegakkan hak asasi manusia, supremasi hukum, dan profesionalisasi saat kedua negara memperluas kerjasamanya," tulis pernyataan dari Kemhan RI.
Prabowo juga memperjelas jika keterlibatan militer di semua tingkatan amat penting.
Hingga ia mengapresiasi dukungan dan komitmen AS memodernisasi militer dan alutsista TNI.
"Menhan Prabowo menyatakan pentingnya keterlibatan militer di semua tingkatan, dan menyampaikan apresiasinya atas dukungan Amerika Serikat untuk modernisasi pertahanan Indonesia," bunyi pernyataan Kemhan.
Komentar